MEMBUAT SAKLAR ENGINE OFF
Cara pasang engine stop, kabel yang diputus dari mana ya? Lihat diagram
diatas, hehe. Pasang engine stop kalau di motor balap digunakan ketika
darurat. Begitu motor jatuh, supaya singkat dan mesin langsung mati,
segera tekan engine stop.
Tetapi, perhatikan warna kabel. Warna kabel massa tiap motor itu beda. Di Honda warna kabel massanya hijau, di Yamaha hitam dan Suzuki hitam bergaris putih. Jadi, jangan sampai salah potong.
Setelah potong kabel massa CDI, ujungnya disambungkan ke dua kabel. Satu
kabel disambung yang dari CDI dan satu kabel lagi disambung dengan
kabel massa bodi yang dipotong itu. Supaya aman langsung diisolasi. Nah,
dari ujung dua kabel itu kemudian dipasang sakelar. Supaya rapi,
gunakan solder dan timah untuk merekatkannya. Kelar disambungkan, simpan
sakelar di tempat yang paling aman.
referensi
motorplus
SALAM
KURSUS MEKANIK
NUANSA MOTOR ENGINEERING SCHOOL
MUARA BUNGO - JAMBI
TELP. 0747321715 - HP. 085266010191
No comments:
Post a Comment